Pulih Dari Cedera, Fachruddin Kembali Berlatih di MUTG Pamekasan
RADIO KARIMATA, PAMEKASAN – Setelah pulih dari cedera lutut yang dialaminya, Fachruddin Aryanto Bek Madura United kembali berlatih bersama dengan pemian lainnya di Madura United Training Ground (MUTG) Pamekasan pada Kamis (23/02/2023) hari ini.
Sebelumnya akibat cedera yang dialami kurang lebih selama satu bulan setangah, ia hanya menjalani terapi dan penguatan bersama tim medis Madura United.
“Syukur alhamdulillah bisa kembali lagi latihan bersama dengan teman-teman, saya senang sekali mudah-mudahan bisa membantu,” ucapnya kepada media.
Pemain berusia 34 tahun tersebut mengaku termotivasi oleh teman setimnya saat menjalani latihan, untuk itu ia bertekat agar cepat pulih dan bisa mengikuti latihan bersama.
“Motivasi saya, selain ini merupakan profesi, saya lihat teman-teman saat latihan itu sungguh-sungguh, jadi saya juga semangat untuk cepat sembuh,” katanya.
Sebelumnya, Fachruddin mengalami cedera saat membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2022, dan harus menjalani terapi dengan jangka waktu yang cukup lama.
Ia juga berharap, kehadirannya kembali mengikuti latihan bisa membawa energi positif terhadap Laskar Sape Kerrab julukan madura United.
Diketahui bahwa Laskar Sape Kerrab dilima pertandingan terakhir mendapatkan dua kali imbang, dua kali kalah, dan satu kali menang dan saat ini menempati posisi ke 6 klasemen sementara BRI Liga 1 dengan 41 poin. (Ainul/Bam)